Pengajian Maulid Nabi Muhammad SAW di Dusun Gading Klenton Meriah, Hadirkan KH. Tulus Sedyo S.Ag.
Pasaranom, 7 September 2025 – Dalam rangka memperingati Maulid Nabi Muhammad SAW, warga Dusun Gading Klenton RT 1 RW 4, Desa Pasaranom, Kecamatan Grabag, Kabupaten Purworejo menggelar pengajian akbar pada Minggu (7/9/2025). Acara tersebut berlangsung meriah dan khidmat di halaman rumah Bapak Kaum Sarno yang sekaligus bertindak sebagai Ketua Panitia serta Ketua Takmir Musholla Al-Ikhlas.
Pengajian kali ini dihadiri oleh jamaah yang tidak hanya berasal dari Desa Pasaranom, tetapi juga dari desa tetangga. kurang lebih 1.000 jamaah memadati lokasi untuk bersama-sama memperingati hari lahir Nabi Muhammad SAW.
Panitia menghadirkan mubaligh ternama dari Desa Wingko, Kecamatan Ngombol, yaitu KH. Tulus Sedyo, S.Ag. Beliau dikenal sebagai dai yang piawai dalam berdakwah dengan menggunakan media wayang religi bertema Walisongo. Dalam tausiyahnya, KH. Tulus Sedyo menyampaikan berbagai nasihat yang menginspirasi dan relevan dengan kehidupan sehari-hari, mengajak jamaah untuk selalu meneladani akhlak Rasulullah SAW.
Selain memberikan pencerahan melalui ceramah, KH. Tulus Sedyo juga menampilkan wayang dakwah yang sarat nilai-nilai Islam dan budaya Jawa, sehingga suasana pengajian menjadi semakin menarik dan penuh makna.
Bapak Kaum Sarno dalam sambutannya mengucapkan terima kasih kepada seluruh jamaah yang hadir serta semua pihak yang telah mendukung terlaksananya acara ini. “Kami berharap pengajian ini tidak hanya menjadi ajang memperingati Maulid Nabi, tetapi juga menjadi sarana meningkatkan iman, mempererat tali silaturahmi antarwarga, dan memberikan manfaat nyata dalam kehidupan sehari-hari,” ujarnya.
Acara pengajian berlangsung lancar hingga selesai, dengan suasana yang penuh kekhidmatan. Kehadiran ribuan jamaah menunjukkan tingginya semangat masyarakat dalam memperingati Maulid Nabi Muhammad SAW dan memperdalam ilmu agama.
warga
10 Desember 2024 21:39:05
kerenn... Pasaranom sudah punya website Desa .. semoga semakin maju...